Jumat, 08 Agustus 2014

Adventure Island 2 Nintendo / NES 1990

setelah sukses dengan Andventure Island (AI) pihak Hudson Soft melanjutkan seri AI seri kedua, pada dasar permianan AI2 hampir sama dengan AI versi sebelumnya, namun pada AI2 telah ditambah elemen-elemen yang tidak terdapat pada seri AI sebelumnya, pada seri AI2 terdapat pulau-pulau , terdapat pula dinosaurus-dinosaurus sebagai kendaraan selain skateboard yang bisa dimanfaatkan untuk mengarungi stage, terdapat pula bonus stage pada ujung stage, semua yang ada pada AI seri pertama hampir ada pada AI seri kedua namun pada seri kedua tidak ada poin stage sabagai tempat awal start bila life hero berkurang.

berjenis platform game, AI2 mengusung misi yang tidak jauh berbeda dengan versi sebelumnya, yaitu menyelamatkan kekasihnya tina yang diculik oleh mahluk jahat, sang hero harus mengarungi 8 pulau yang telah dikuasai oleh mahluk jahat tersebut, akan cukup berat bila hanya mengandalkan palu seperti pada seri sebelumnya, maka dari itu ada 4 ekor dinosaurus yang siap membantu untuk mengarungi stage yang disediakan, berikut profil keempat dinosaurus yang diperuntukkan membantu pemain

camptosaurus biru

dinosaurus ini menyerang dengan ekornya, lincah dan sangat cocok digunakan untuk area daratan.


camptosaurus merah

sama dengan camptosaurus biru, namun dinosaurus ini menyerang dengan cara menyembur, lincah dan sangat cocok digunakan untuk area daratan.

Pteranodon

merupakan dinosaurus yang bisa terbang, sangat tepat digunakan untuk area yang serba meloncat-meloncat, terutama pada stage yang arahnya cenderung vertikal.

Elasmosaurus

dinosaurus yang sangat cocok digunakan pada area air, gunakan dinosaurus ini bila melewati stage bawah air karena bisa bertahan dibawah air dan menambah kecepatan didalam air.

perlu diperhatikan, bila pada ujung stage kita membawa skateboard maka tidak akan dibawa pada stage selanjutnya seperti pada versi sebelumnya, diversi ini tidak terdapat poin stage sehingga kita akan kembali diawal stage bila life berkurang walaupun hampir diujung stage, pada akhir stage juga terdapat bonus stage yang berisi telur-telur berisi bonus yang harus dipilih secara random oleh pemain, hal yang paling mencolok dari AI2 adalah terdapat pulau yang tidak terdapat pada versi sebelumnya, berikut profil pulau-pulau pada AI2

fern island

pulau ini hampir sama dengan AI versi kesatu, ada bonus kapak, ada bonus peri, ada bonus skateboard, namun yang membedakan adanya bonus dinosaurus, disini juga terdapat pilihan apakah kita langsung menuju pulau selanjutnya atau melanjutkan perjalanan dipulau ini secara runtut,

lake island

pulau ini hampir sama dengan pulau fern island diawal stage, namun pada pulau ini juga terdapat stage menyelam didalam air, dengan demikian usahakan anda bisa mempertahankan dinosaurus agar mudah untuk mengarungi stage didalam air.

desert island

pulau ini memiliki jurang yang lumayan lebar dan lumayan banyak, terdapat bonus tersembunyi yang menawarkan kita untuk langsung melewati pulau ini dan menuju pulau selanjutnya atau melanjutkan perjalanan dipulau ini secara runtut.

ice island

sesuai dengan namanya, pulau ini berlatar belakang es, pijakannya pun juga es, konsentrasi dan fokus diperlukan dalam mengarungi pulau ini karena terdapat jurang yang harus dilalui dengan ketepatan agar tidak terjatuh sehingga menyebabkan nilai life berkurang.

cave island

pulau ini pada awal stage hampir sama dengan awal stage pulau sebelumnya, namun di pertengahan kita akan memasuki gua yang didalamnya ada jurang yang ada kawahnya, dibutuhkan ketepatan yang baik untuk mengarungi jurang ini, terdapat bonus tersembunyi yang menawarkan kita apakah ingin langsung melewati pulau ini atau melanjutkan perjalanan dipulau ini secara runtut,

cloud island

pada pulau ini kita bisa mendapatkan dinosaurus pteranodon dengan cara memecahkan telur yang didalamnya ada dinosaurus tersebut, keuntungan mengendarai dinosaurus pteranodon ini adalah kita bisa terbang setinggi awan dan melewati semua rintangan yang ada didaratan, pada pulau ini kita juga harus melewati stage air, jadi pastikan kita memiliki dinosaurus elasmosaurus agar memudahkan untuk mengarunginya, perlu diperhatikan, dinosaurus pteranodon sangat membantu dalam mengarungi pulau ini, jadi usahakan anda bisa mempertahankan dinosaurus tersebut.

volcano island

pulau ini memiliki beragam bentuk jurang, dinutuhkan ketepatan untuk melaluinya, apalagi terdapat rintangan yang terletak pada jurang, diperlukan fokus dan konsentrasi, gunakan dinosaurus yang dimiliki pada inventori sebaik mungkin, jangan sampai mudah kehilangan dinosaurus yang dimiliki, pulau ini dinamakan volcano sehingga pada stage penghujung berlatar belakang gunung yang meletus.

dinosaurus island

pulau terakhir dalam permainan ini, didalam pulau ini hampir semua kesulitan pada pulau sebelumnya berkumpul di pulau ini, distage awal kita akan melalui stage seperti pada pulau fern dan pulau lake, kemudian kita juga melalui stage seperti pada pulau ice island, juga terdapat stage yang berlatar gunung meletus seperti pada volcano island, ada pula stage yang berjalan vertikal dari bawah keatas seperti pada cloud island, komplit deh pulau ini, ada juga jurang yang sangat lebar jaraknya, benar-benar diperlukan ketepatan untuk melewatinya, sekali lagi fokus dan konsentrasi ekstra diperlukan untuk mengarungi pulau ini, manfaatkan sebaik-baiknya donosaurus yang dimiliki.

selain itu juga terdapat inventori sebagai penyimpanan dinosaurus yang telah didapat serta palu, melalui inventori ini kita juga bisa memilih dinosaurus yang sesuai dengan lingkungan stage yang akan dihadapi, usahakan gunakan dinosaurus yang sesuai dengan karakter dinosaurus tersebut, karena akan lebih memudahkan dalam mengarungi stage.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar