Jumat, 29 Januari 2016

Mini Games Wahana Flash 2013-2015

sejak berdiri tahun 2013, wahana flash telah membuat berbagai macam mini games, baik dalam format PC maupun android, dalam rentang 2 tahun wahana flash telah membuat 40 mini games yang bersifat free, anda bisa mendownload game game tersebut disitus wahana flash, namun bila anda tidak ingin repot repot anda bisa memesan CD mini game yang berisikan semua games terbitan wahana flash dalam rentang 2013-2015.



berikut mini games yang terdapat dalam CD:
1) Air Assassin (All Complete)
2) Dream Land
3) The Word
4) Pudi In Wonderland
5) Lost In Labyrinth
6) Simple Land

Selasa, 05 Mei 2015

Membuat Game Online Multiplayer Bagian 3

pada kesempatan kali ini saya akan melanjutkan seri membuat game online multiplayer, ok, yang pertama anda siapkan semua perlengkapan yang dibutuhkan yaitu adobe flash minimal cs3, microsoft visual c# (saya memakai versi 2008) dan tentunya koneksi internet untuk mengakses playerio sebagai API, jalankan aplikasi flash dan buat 5 layer seperti gambar berikut lalu buatlah frame seperti gambar berikut, berilah nama frame pada layer frame sehingga akan menghasilkan gambar berikut


pada frame 1 letakkan background pada layer latar, textfield dan button pada layer interface sehingga akan menghasilkan tampilan sebagai berikut


catatan: 
dynamictext : statusTxt
dynamictext : usernameTxt
button : loginBtn

Sabtu, 25 April 2015

Membuat Game Online Multiplayer Bagian 2

setelah mendaftar di palyerio, anda sekarang harus menginstal Microsoft Visual C# Expres agar bisa mengedit pemrograman sisi server, perlu saya jelaskan, untuk membuat game online multiplayer anda perlu 2 sisi pemrograman, pada sisi client anda memakai pemrograman actionscript 3, sehingga anda perlu minimal adobe cs3 karena versi sebelumnya tidak mendukung actionscript 3, sedangkan pada sisi server anda menggunakan bahasa c#, anda tidak perlu kawatir karena actionscript 3 dengan c# memiliki kemiripan dalam penulisan script, ok, kita lanjutkan sesi yang krusial ini, anda bisa mendapatkan software Microsoft Visual C# Express disini dengan password wahanaflash.com, saya menggunakan versi 2008 karena cukup ringan dari pada yang paling terbaru tentunya.

setelah mendownload Microsoft Visual C# Express 2008 jalankan file setup, pastikan anda telah terkoneksi internet dengan kecerpatan standart agar tidak lama proses instalnya, internet diperlukan karena program akan diinstal via internet, berikut gambar proses instalasi program c# 2008

halaman awal instalasi, klik next

pilih "i have read and accept the license terms" lalu klik next

Minggu, 19 April 2015

Membuat Game Online Multiplayer Bagian 1

saya ingat, pada tahun 1990-an bermain game nintendo terasa begitu menyenangkan, saya secara bergantian bermain dengan saudara ketika hero yang saya kendalikan kalah, begitu juga sebaliknya saat saudara saya kalah maka saya gantikan bermain, begitu seterusnya, namun pada permainan yang bisa dimainkan dengan 2 player sekaligus maka saya dan saudara saya tidak perlu bergantian lagi mainnya, namun terkadang ada teman-teman yang ikut gabung dan ingin juga bermain, sedang maksimal jumlah pemain adalah 2, jika jumlah orang yang mau gabung bermain sebanyak 4 orang maka mau tidak mau kita harus sedikit bersabar sambil berharap teman yang sedang bermain lekas kalah agar segera kita gantikan, itu jika 4 orang yang mau gabungan ikut bermain, pada beberapa kondisi pernah sampai 10 orang atau mungkin lebih orang yang mau ikutan bermain, tentu kita harus lebih bersabar lagi menunggu giliran bermain, tentunya hal ini bisa dihindari dengan game online multiplayer, dimana semua pemain dalam jumlah yang banyak dapat bermain bersama-sama tanpa menunggu giliran bermain.

game online multiplayer memungkinkan kita bisa bermain dengan pemain lain dalam jumlah yang banyak, tentu akan lebih seru dan menyenangkan bila kita bermain dengan pemain lain yang berada jauh dari tempat kita berada, namun untuk dapat memainkan game online multiplayer dibutuhkan komputer dengan spesifikasi yang tidak rendah, serta koneksi internet yang tidak boleh lambat karena akan sangat mengganggu permainan, saat ini cukup banyak game multiplayer yang beredar, sangat banyak peminat game multiplayer sehingga sangat menguntungkan bila kita terjun didunia develop game online multiplayer, salah satu game multiplayer yang cukup populer adalah ragnarog, world of warcraft dan call of duty, berikut tampilan game multiplayer yang cukup populer

 call of duty

Rabu, 08 April 2015

Mini Game: Karambol

setelah fakum cukup lama tidak membuat game, karena berbagai kendala serta kesibukan, akhirnya saya membuat game lagi, karambol, merupakan game berjenis board game, dengan jumlah level 20, ini merupakan permainan yang memiliki jumlah level yang cukup banyak mengingat game game sebelumnya saya hanya menyusun game dengan 5 level saja, disamping itu game ini juga memiliki fasilitas load, sehingga anda bisa melakukan penyimpanan dan melanjutkan permainan di lain waktu, berikut tampilan game karambol